December 10, 2012

Menjadi Tamu Istimewa di #HarrisDay @HARRISsentul

Minggu 9 Desember 2012 saya mengikuti acara #HarrisDay yang merupakan hari ulang tahun Hotel Harris ke-10 yang diadakan di Hotel Sentul - Bogor. Kebetulan saya menjadi salah satu panitia untuk acara Funbike yang bekerja sama dengan B2W Bogor dan sebagai panitia kita mendapatkan jatah menginap di hotel ini.


Rangkaian acara #HarrisDay diawali dengan acara Funbike yang diadakan tepat jam 07.00 pagi dengan mengitari area di Sentul City. Cukup seru bersepeda di kawasan ini karena kontur yang dilalui bervariasi mulai dari bergelombang hingga terjal. Sebenarnya kurang cocok si disebut funbike karena biasanya kalau funbike itu jalannya datar, sedangkan ini naik-turun, lebih cocok disebut light XC. Oya di kawasan perumahan Sentul City ini juga sudah bersahabat dengan para pesepeda karena sudah memiliki jalur sepeda di setiap jalannya.

Setelah selesai acara Funbike, acara dilanjutkan dengan Carnival #HarrisDay. Nah ini yang seru. Disini seluruh peserta funbike berkumpul sambil dihibur dari panggung hiburan, ada badut-badut yang menghibur, booth-booth yang menawan dan (ini yang penting) berlimpahnya makanan yang disajikan :D


Dalam kesempatan tersebut saya sempat berbincang-bincang dengan Presiden Director Tauzia (operator Harris Hotel Group) Mr. Marc Steinmeyer. Saya memperkenalkan diri dan dia cukup kaget ketika saya menyebutkan nama sesuai dengan hotel yang dikelolanya. Saya menambahkan bahwa mengenal Hotel Harris sejak diresmikan pertama kali di Batam dan saya selalu menginap di Hotel Harris kalau keluar kota seperti di Bali, Jakarta dan Bandung. Alasan saya sih selain hotelnya nyaman dan bersih juga serasa menjadi owner karena nama saya ada dimana-mana. Dia hanya tertawa dan mengatakan bahwa saya seorang loyal customer. Saya juga menambahkan bahwa tagline Harris Hotel sama juga dengan sifat saya yang unique, simple dan friendly hehehe.

Marc pamit karena dia harus pidato diatas panggung untuk memberikan sambutan dan saya pun kembali berbincang dengan teman-teman dari Bike2Work. Tanpa diduga dalam pidatonya Marc mengundang orang-orang yang hadir yang bernama HARRIS untuk naik ke panggung. Tentu saja saya kaget dan teman-teman segera menyuruh saya untuk segera naik panggung. Ternyata dari ratusan orang yang hadir yang mempunyai nama tersebut hanya saya. Marc memberikan apresiasi kepada saya karena sudah menjadi loyal customer, dia akan mengundang saya jika ada peresmian Hotel Harris yang baru (aciiik...)

Tidak sampai hanya disitu kejutan yang diberikan Marc kepada saya. Saat acara pemotongan kue ultah yang segede gaban, dia memberikan potongan pertamanya kepada saya. Wah bener-bener serasa menjadi tamu istimewa di hari itu dan setelah itu kita semua sama-sama ber Gangnam Style yang ternyata menguras tenaga juga.

Mr Marc akan memotong kue ultah di acara #HarrisDay


Terima kasih untuk Harris Hotel Group yang sudah memanjakan saya di acara #HarrisDay kemarin saya berjanji jika saya mengunjungi kota yang ada Harris Hotel-nya pasti nginep disana, soalnya - seperti yang saya sebut diatas - serasa menjadi owner :D

Tapi jangan kaget ya kalau setelah saya nginep segala sendal dan toiletress pasti saya bawa untuk koleksi :) nggak apa-apa ya... Sekali lagi selamat ulang tahun untuk Harris Hotel Group keep : simple ~ unique ~ friendly :)

Me, MySelf and I #HarrisDay

9 comments:

Unknown said...

ah...nebeng ah kalo ke mana-mana, ke Hotel Harris, "eh saya temennya kang Harris loh.." semoga ketiban rejeki...haaaaa

Harrisma said...

wahahaha....bisa aja nih si akang :)

weather station said...

waaahhh mauu main ke harris hotel nih hihi

timbangan said...

keren nih di hotel harris 0-0p

Harrisma said...

@ weather station : ayo dateng aja, lokasinya dimana?

Harrisma said...

@timbangan : iya emang kerennnn...:D

Unknown said...

Thanks sharingnya, kang!
Salam kenal...Kalau berkenan mau ngundang untuk ikutan gabung dengan teman-teman lain yang sudah SUBMIT URL BLOG-nya ke Direktori Weblog Indonesia :)

Kontes blog berhadiah jutaan rupiah said...

Keren bisa pas gitu yah gambarnya haha

Adly said...

Ikutan baca...

-- alumni piesta --